Mirza Naashirotul (Prodi PBA) dan “Tumandang, Titen, Tlaten, lan Kanten” Sebagai Prinsip Berjuang dan Berprestasi

Belajar tidak selamanya dalam situasi yang mudah. Terkadang ditemukan berbagai rintangan sehingga diri kita serasa terpuruk. “Maka bangkitlah dari semua keterpurukan. Larilah dan terbanglah, karena masa depan cerah hanya milik orang yang -benar-benar berjuang. Kalau bukan sekarang kapan lagi, kalau bukan kita siapa lagi. Tumandang, Titen, Tlaten, lan Kanten,” jelas Mirza Naashirotul Ummah, mahasiswa prodi PBA (Pendidikan Bahasa Arab) FITK UIN Maulana Malik Ibrahim Malang saat meraih Bronze Medal Poster Presentation Letin 3 di Universitas Dhyana Pura, pada awal bulan Mei ini.

Semangatnya tidak mengenal kata henti dan terus berjuang merupakan titik awal Mirza untuk meraih kesuksesan di masa depan. Mirza menggambarkan bahwa prinsip-prinsip nilai perjuangan yang dianutnya merupakan dasar bagi dirinya untuk mengembangkan prestasi akademik dan non akademik di FITK UIN Maulana Malik Ibrahim Malang.

Sosok yang rajin membaca ini, mengakui peran aktif dosen dan berbagai komunitas ilmiah di kampus yang menjadikan dirinya sebagai sosok yang mampu memaksimalkan segenap potensi untuk berprestasi. Mahasiswa asli bumi reog yang dikenal ramah dan humoris tersebut, menambahkan berprestasi dalam mengikuti even lomba menjadi cara terbaik mengembangkan kemampuan akademik serta melatih kecerdasan dalam menghadapi situasi yang kompleks. Untuk itu, Mirza aktif dan rajin mengikuti kegiatan pendampingan dari Tim Pengelolaan Kemahasiswaan dan Kerjasama FITK UIN Maulana Malik Ibrahim Malang.

Berbekal hal tersebut, ia semakin optimis menatap masa depan. Tak hanya itu, situasi kuliah yang nyaman dan karakter sahabat yang selalu kolaboratif membantunya menjadi pribadi yang matang dalam menyelesaikan studi maupun dalam mengarungi berbagai tantangan kehidupan. Mirza percaya dengan mengembangkan cara pandang yang positif akan menjadi pintu pembuka keberhasilannya meraih cita-citanya. Ia pun dengan tangan terbuka siap membantu dan berdampingan dengan mahasiswa FITK UIN Maulana Malik Ibrahim lainnya, untuk belajar bersama meraih prestasi dalam berbagai kesempatan.

Penulis: Angga Teguh Prastyo, M.Pd.

Related posts

Sosok Pak Mamak Mutamakin, S.Pd.I, Alumni Mahasiswa PPG Daljab Batch 2 Tahun 2022 Sekaligus Guru yang Mengangkat Derajat Siswa-siswa Mustadh’afin

by anggauin
2 years ago

Suksesi Akreditasi FIBAA di FITK UIN Maulana Malik Ibrahim Malang: Prodi MPI, Prodi PGMI, Prodi P.IPS Semakin Progresif dengan Review Kurikulum Secara Komprehensif

by anggauin
1 year ago

Giat Prodi Tadris Matematika FITK UIN Maulana Malik Ibrahim Malang Gapai Prestasi Puncak dalam Olimpiade Matematika

by anggauin
2 years ago
Exit mobile version