Tedampak Erupsi Semeru, Militansi Belajar Mahasiswa PPG Daljab Batch 3 Prodi PPG LPTK UIN Maulana Malik Ibrahim Ikuti PPL Semakin Berkobar-kobar.

Memasuki tahapan PPL (Praktik Pengalaman Lapangan) pada awal minggu pertama Desember 2022 ini, mahasiswa PPG (Pendidikan Profesi Guru) Dalam Jabatan Batch 3 Prodi PPG LPTK UIN Maulana Malik Ibrahim Malang, tidak hanya disibukkan dengan kegiatan mahasiswa melakukan konsultasi/bimbingan kepada dosen dan guru pamong tentang produk pembelajaran, namun juga harus bersiap mengungsi dari erupsi gunung Semeru terutama yang berasal dari daerah Lumajang.

Padahal kegiatan PPL yang sifatnya konsultatif seperti diskusi RPP (Rencana Pelaksanaan Pembelajaran), Video Pembelajaran sebagai sumber belajar untuk RPP 1, Video Praktik Mengajar untuk RPP 1, dan  PTK (penelitian tindakan kelas) siklus 1 (+ lembar kerja) ini cukup padat dan menyita waktu. Meski begitu semangat belajar para mahasiswa PPG terutama dari daerah Lumajang yang langsung terdampak erupsi gunung semeru, masih berkobar dan tak patah arah.

Hal itu yang dialami oleh ketua kelas di PAI-V dari Lumajang yang siap-siap mengungsi dari kediamannya. Hal serupa juga dialami oleh mahasiswa PPG dari kelas PAI-VI.  

Sekretaris Prodi PPG LPTK UIN Maulana Malik Ibrahim Malang, Moh. Miftahus’Syaian, M.Sos mendoakan semoga saudara-saudara kita di Lumajang diberikan ketabahan, kesabaran dan kekuatan untuk menghadapi ujian ini.

Penulis: Angga Teguh Prastyo, M.Pd. Dosen MPI UIN Maulana Malik Ibrahim Malang

Related posts

FITK Semakin Membuka Diri Tampung Aspirasi Mahasiswa

by adminfitk
10 years ago

Tingkatkan Kemahiran Menulis, FITK Gelar Sekolah Academic Writing

by adminfitk
8 years ago

Al-Kindy Persembahkan Prestasi Gemilang

by adminfitk
6 years ago
Exit mobile version