Welkaming Home Sebagai Wadah Penyambutan Mahasiswa
Alhamdulillah, Salam sukses di ucapkan kepada peserta dan panitia atas terselenggaranya kegiatan Welkaming Home 2023. Kegiatan yang berlangsung selama 3 hari mulai dari Jum’at 25 Agustus sampai Minggu 27 Agustus 2023 ini memberikn banyak sekali manfaat, mulai dari ilmu pengetahuan, pengalaman dan relasi. Selain itu, antusias dari peserta dan kekompakan panitia menjadi salah satu factor pendukung suksesnya kegiatan ini, ditambah dengan pemateri dan narasumber yang luar biasa, sehingga berbagai kegiatan yang ada dalam acara ini terselenggara dengan baik. Untuk mengetahui lebih detail terkait Welkaming Home 2023 tetap Simak deskripsi berikut ini. Hari pertama Welkaming Home 2023, Jum’at 25 agustus 2023 dimulai dengan persiapan panitia dan peserta yang berlokasi di Tangbes (Tangga Besar UIN Malang) Mulai pukul 06:00-07:30. Kemudian dilanjutkan dengan pembukaan, pembacaan ayat suci Al-Qur’an, Lagu Indonesia Raya dan Hymne UIN Malang. Setelah pembukaan selanjutnya sambutan yang terdiri dari 3 yakni, sambutan oleh ketua pelaksana yakni M. Aqli Husaini, kemudian sambutan oleh ketua program studi Manajemen Pendidikan Islam, M. Ulil Absor dan sambutan terakhir oleh bapak Abdal Malik Fajar Alam, Selanjutnya kegiatan penutupan dan doa, dilanjutkan dengan kegiatan arak Arak an dan dilanjutkan dengan materi. Materi pertama terkait Ke-MPI-an dengan pemateri Ibu Devi Pramitha, M.Pd kemudian materi Leadership yang disampaikan oleh Mas Aqil, materi tentang IMMAPSI oleh Mas Faishol dan materi terakhir tentang HMPS yang disampaikan oleh BPH HMPS. Hari ke dua 26 Agustus 2023. Hari kedua Welkaming Home 2023 dilaksanakan outbound yang berlokasi di SMK Mahardika Malang. Adapun kegiatan pada hari kedua berupa Study Pembelajaran Langsung (SPL), solat berjamaah, pembacaan istigosah, pentas seni dan jalan jalan malam. Berbagai kegiatan ini memberikan kesan yang sangat luar bisa mulai dari kepemimpinan, kejujuran, keberanian dan solidaritas yang tingggi antar sesame tim peserta Welkaming Home. Hari ketiga 27 Agustus 2023, masih pada lokasi yang sama, kegiatan awal dimulai dengan melaksanakan solat subuh berjamaah, kemudian dilanjutkan dengan senam pagi pukul 06;30, kemudian sarapan, setelah itu dilanjutkan dengan lomba, Adapun lomba tersebut yakni, estafet kardus, bola kawat dan estafet balon, setelah melaksanakan lomba kegiatan selanjutnya adalah ferwell party, kemudian dilanjutkan dengan ISOMA duhur, dilanjutkan dengan penutupan dan diakhiri dengan pulang ke kampus UIN Maulana Malik Ibrahim Malang.
Kesimpulan dari adanya kegiatan Welkaming Home 2023 adalah sebagai sebuah acara tahunan yang wajib diselenggarakan guna menyambut kedatangan mahasiswa baru program studi Manajemen Pendidikan Islam. Pada acara ini, mahasiswa baru akan memperoleh banyak sekali pengetahuan pengetahuan dasar sebelum memasuki dunia perkuliahan. Oleh karena itu, adanya acara ini diharapkan dapat memberikan gambaran serta pedoman penting bagi mahasiswa baru ketika sudah aktif melaksanakan kegiatan kampus, sehingga mahasiswa baru akan lebih mudah menyesuaikan dalam dunia perkuliahan.
Recent Posts
- Observasi Mahasiswa Prodi PAI di Vihara Dhamadipa Arama:Memahami Langsung KeagunganToleransi dan Cinta Kasih Umat Budha
- Penelitian Dosen FITK di Jepang: Peran Strategis PCI NU Jepang dalam Penguatan Resiliensi Keluarga Muslim Mualaf
- Dua Prodi FITK UIN Malang Ikuti Akreditasi FIBAA: Langkah Menuju Pengakuan Internasional
- Prodi PPG Gelar Monitoring, Evaluasi Perkuliahan dan Lokakarya Pada Mahasiswa PPG PAI Kab. Pangandaran
- Prodi PAI dan PIPS Siap Akreditasi Internasional FIBAA